Ryan Gravenberch lagi menikmati periode bulan madu bersama Liverpool. Kehadiran Arne Slot mengubah peruntungannya. Gravenberch memasuki musim keduanya berseragam merah-merah setelah dibeli dari Bayern Munich musim panas 2023 dengan banderol 38 juta euro.
Dia diproyeksikan sebagai salah satu pemain untuk merevitalisasi lini tengah Liverpool sepeninggal Jordan Henderson dkk. Tapi, performa Gravenberch jauh dari kata memuaskan.
Ketidakmampuannya beradaptasi dan seringnya posisinya diubah oleh Juergen Klopp membuat Gravenberch tenggelam. Dia cuma bikin empat gol dan dua assist dari 39 laga di seluruh kompetisi, yang sebagian besar dilakoninya sebagai pemain pengganti.
Ketika Slot datang sebagai pengganti, masa depan Gravenberch juga belum menentu. Nasib berkata lain saat musim 2024/2025 dimulai, Gravenberch dipercaya sedari pekan pertama untuk mengisi trio lini tengah bareng Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai.