Tottenham Vs Everton: Spurs Unggul 2-0 di Babak Pertama
Tottenham Hotspur memimpin 2-0 di babak pertama saat menjamu Everton dalam lanjutan Liga Inggris musim ini. Richarlison dan Son Heung-min masing-masing mencetak satu gol untuk The Lilywhites.
Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (23/12/2023), tuan rumah unggul cepat di menit ke-9. Umpan silang mendatar Brennan Johnson dari sisi kanan dituntaskan Richarlison dengan tembakan jarak dekat yang sukses menaklukkan Jordan Pickford.
Johnson nyaris menggandakan keunggulan Tottenham di menit ke-12 usai menerima crossing Emerson Royal, tetapi tembakannya dari jarak dekat melenceng dari sasaran.
Gol kedua akhirnya hadir lewat Son pada menit ke-18. Berawal dari tembakan jarak dekat Johnson yang ditepis Pickford, striker Korea Selatan itu lalu menyambar bola liar di depan gawang dan kali ini tak ada yang mampu menghalau laju bola menuju gawang.
Everton mencoba memberi perlawanan. James Garner melepaskan tembakan jarak jauh di menit ke-35, tetapi kiper Guglielmo Vicario mampu mengamankan gawangnya.
Jack Harrison juga mendapat kans di injury time babak pertama usai lolos dari jebakan offside, namun tembakannya ke sudut kiri gawang Tottenham berhasil ditepis Vicario. Skor 2-0 menutup babak pertama.
Susunan pemain
Tottenham Hotspur: Guglielmo Vicario, Pedro Porro, Cristian Romero, Ben Davies, Emerson Royal, Pape Matar Sarr, Oliver Skipp, Brennan Johnson, Dejan Kulusevski, Son Heung-min, Richarlison.
Everton: Jordan Pickford, Vitaliy Mykolenko, James Tarkowski, Jarrad Branthwaite, Nathan Patterson, Amadou Onana, Idrissa Gueye (Andre Gomes 24'), Dwight McNeil, James Garner, Jack Harrison, Dominic Calvert-Lewin.