Modric: Mourinho Pernah Bikin Ronaldo Nangis
Luka Modric mengenang bagaimana tegasnya sosok Jose Mourinho sebagai pelatih. Bahkan Cristiano Ronaldo sampai dibuat menangis oleh Mourinho.
Mourinho melatih Madrid pada 2010 hingga 2013. Dia melanjutkan kerja Manuel Pellegrini yang di musim sebelumnya gagal memberikan gelar sekalipun dibekali pasukan berharga mahal dalam diri Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Kaka.
Itu jadi momen pertama Mourinho bekerja bareng Ronaldo. Sementara, Modric digaet Madrid dua tahun kemudian yang jadi musim terakhir Mourinho di Madrid.
Bagi Modric, Mourinho adalah sosok pelatih meninggalkan kesan mendalam baginya sebagai pesepakbola. Dia menyesal cuma bisa setahun bekerja bareng Mourinho.
"Istimewa. Sebagai pelatih dan sebagai pribadi. Dialah yang menginginkan saya di Real Madrid. Tanpa Mourinho, saya tidak akan pernah berhasil. Saya menyesal hanya dilatih dia selama satu musim," ujar Modric dalam wawancara dengan Corriere della Sera.
Modric juga menceritakan momen menegangkan yang diciptakan Mourinho di ruang ganti Madrid. Mourinho kala itu membentak Ronaldo sampai si pemain Portugal itu menangis, hanya karena lalai menjaga lawan.
"Saya melihatnya membuat Cristiano Ronaldo menangis di ruang ganti, seorang pemain yang memberikan segalanya saat bermain, karena dia sempat sekali tidak mengejar bek sayap lawan," sambungnya.
Modric bermain enam tahun di Madrid sebelum pergi musim panas lalu. Dia sempat merasakan dilatih oleh empat orang berbeda, yakni Mourinho, Carlo Ancelotti, Zinedine Zidane, dan Rafael Benitez.
Dia adalah pemain tersukses di Madrid dengan torehan 28 trofi. Sementara, Ronaldo merumput sembilan musim di Madrid dengan torehan empat gelar Liga Champions dan dua LaLiga.


