Kode-kode Matheus Cunha di Old Trafford, Sinyal Merapat ke MU?
Laga Manchester United vs Wolverhampton Wanderers diwarnai banyak 'kode' dari Matheus Cunha. Sinyal pemain Wolves itu merapat ke Old Trafford?
Momen itu terjadi saat laga MU vs Wolves berjalan setengah babak di Old Trafford, Minggu (20/4/2025). Ruben Amorim terlihat mengusap kepala pemain asal Brasil itu saat mau masuk lorong stadion.
Momen itu tertangkap kamera, dan memunculkan spekulasi. Amorim ingin membawa Cunha ke Old Trafford musim depan.
Cunha juga sempat menebar kode di Old Trafford sebelum tanding, yang dimenangkan Wolves 1-0. Ia sempat menyeka rumput dan mengusap ke kakinya, kemudian menyalami fans setelah latihan ringan sebelum main.
Di media sosial, banyak menyebut Ruben Amorim terobsesi dengan pemain berusia 25 tahun itu. Bahkan ada yang bilang manajer MU itu sudah mengamankan Matheus Cunha untuk musim depan.


