Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Habis Hajar Crystal Palace, MU Bisa Sebagus Apa Akhir Pekan Ini?

Manchester United memetik kemenangan besar atas Crystal Palace di ajang Piala Liga Inggris. Setan Merah bisa sebagus apa akhir pekan ini?

Bertanding di Old Trafford, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB, MU menang 3-0 atas The Eagles. Gol dari Alejandro Garnacho, Casemiro, dan Anthony Martial yang menjadi penentu kemenangan MU.

Dalam laga itu, MU memainkan skema 3-4-2-1. Dengan formasi itu, Man United mampu meraih kemenangan terbesar sejauh musim ini berjalan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MU tampil sangat dominan dalam laga itu. Tim asuhan Erik ten Hag mampu membukukan penguasaan bola 68,8 persen, unggul jauh dari Crystal Palace. Soal tembakan, MU melepaskan tujuh shot on gol, lima lebih banyak dari Palace.

Penampilan MU ini membuat pundit Liga Inggris, Jason Cundy, terkesima. Dia menanti permainan MU akan sebagus apa pada akhir pekan ini.

MU akan kembali melawan Crystal Palace di Old Trafford pada akhir pekan ini. Laga itu akan berlangsung, Sabtu (30/9/2023) pukul 21.00 WIB.

"Permainan tim yang sungguh bisa dinikmati. Saya pikir Roy Hodgson melakukan hal yang benar. Dia memainkan tim yang dia pikir bisa kompetitif," kata Cundy di Sports Bar.

"Dia akan kecewa dengan performanya, tapi kita akan mengetahuinya di hari Sabtu seberapa bagus Man United," kata dia menembahkan.

Read more on sport.detik.com