Melihat operasi Manchester United di bawah Sir Jim Ratcliffe, nasib Erik ten Hag diyakini sudah ditetapkan. MU tak akan mau terlambat mengambil keputusan.
Sejak kedatangan Sir Jim Ratcliffe sebagai salah satu pemegang saham, MU memang bergerak satset. Jim Ratcliffe membeli sekitar 27,7% saham dan kini mengambil alih kendali operasional klub, meski porsi kepemilikannya lebih kecil dari Keluarga Glazers.
Dua langkah strategis yang sudah dilakukan adalah menunjuk CEO baru yakni Omar Berrada, yang dibajak dari Manchester City. Mereka juga diyakini akan mengangkat Dan Ashworth sebagai direktur keolahragaan yang baru, dengan sosok ini sudah mundur dari jabatannya di Newcastle United.
Jim Ratcliffe ingin memapankan direksinya secepat mungkin lalu menyentuh ke area bawah. Pendekatan ini pula yang bikin bek legendaris MU Gary Neville percaya nasib Erik ten Hag sudah ditetapkan. "Kalau Anda melihat ke Omar Berrada datang dari City sebagai CEO, lalu mencoba mendapatkan Dan Ashworth dari Newcastle, mereka akan membuat keputusan cukup cepat, kalaupun memang belum memutuskannya," ujarnya dikutip Sky Sports. "Saya menduga Sir Jim Ratcliffe dan Dave Brailsford sudah tahu apakah Erik ten Hag akan menjadi manajer musim depan.