Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Van Persie Sebut Arsenal Sudah Tunjukkan Tanda-tanda Juara

Robin van Persie mendukung Arsenal juara Premier League. Performa Arsenal belakangan ini membuat Van Persie yakin mantan klubnya itu akan jadi juara.

Arsenal kini tengah memimpin klasemen Liga Inggris dengan 69 poin dari 28 pertandingan. The Gunners unggul delapan poin atas Manchester City yang ada di urutan kedua dengan satu laga lebih sedikit.

Meski sempat dikalahkan City, Arsenal kemudian merespons dengan meraih enam kemenangan beruntun di Premier League. Salah satu kemenangan --melawan Bournemouth-- diraih secara dramatis setelah sempat tertinggal dua gol lebih dulu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Arsenal dinanti sejumlah pertandingan berat di 10 laga tersisa di Premier League musim ini. Pasukan Mikel Arteta itu masih harus tandang ke markas Liverpool dan City.

Meski demikian, Van Persie yakin Arsenal akan mampu melaluinya. Eks penyerang Belanda itu percaya Arsenal akan mengakhiri puasa gelar Premier League yang sudah berlangsung 10 tahun.

"Kalau Anda melihat periode ini, inilah saat di mana setiap poin sungguh berarti," ujar Van Persie kepada Sky Sports.

"Mereka belakangan menghadapi laga-laga berat. Mereka dapat tiga poin dari sana dan itulah yang membentuk tim juara."

"Mereka sudah membuktikannya. Tapi pekan-pekan terakhir selalu sulit, jadi akan menarik untuk disaksikan."

"Tapi perasaan pribadi saya adalah mereka akan mengejarnya, bahwa mereka akan juara liga. Sudah cukup lama, jadi saya ikut senang untuk mereka," kata Van Persie.

Read more on sport.detik.com