Rashford Sempat Dilirik Milan dan Barca, Pilih Aston Villa karena...
Marcus Rashford akhirnya memilih Aston Villa meskipun sempat diminati AC Milan dan Barcelona. Rashford bilang, Villa yang paling cocok dengan gaya bermainnya.
Pemain berusia 27 tahun itu meninggalkan Manchester United untuk bergabung Villa sebagai pinjaman sampai akhir 2024/2025. Rashford akan berupaya menghidupkan kembali kariernya setelah berbulan-bulan "dibekukan".
Milan, Barcelona jadi klub yang semula santer dikaitkan dengan Rashford di sepanjang bursa transfer musim dingin. Namun, Rashford justru malah memilih tetap di Inggris dengan bergabung Aston Villa.
Dalam wawancaranya dengan media klub barunya, Marcus Rashford meyakini Aston Villa punya potensi besar di Liga Inggris dan Eropa. Selain itu, Rashford juga percaya dengan manajer Unai Emery.
"Ini adalah sebuah klub yang berada dalam posisi bagus di liga, dan mereka mendesak untuk lebih tinggi. Masih bertahan di Liga Champions, seorang manajer yang bagus dan ambisius dan memiliki skuad yang berbakat," ungkap dia kepada Villa TV.
"Aku harus memilih tempat di mana aku merasa gaya bermainku cocok, dan bisa membantu tim menemukan penampilan terbaikku dan membaik sebagai seorang pemain."
"Memang aku di sini hanya sebentar, jadi aku ingin memaksimalkan waktuku dan satu-satunya cara melakukannya adalah menggunakan atribut dan skill-ku untuk membantu tim," Marcus Rashford menambahkan.
The Villans duduk di peringkat delapan klasemen Liga Inggris dengan selisih enam poin dari Chelsea di empat besar. Selain itu Aston Villa juga lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.