Pelatih Ikut Deg-degan Lihat Anak Didik Main di BNI Sirnas B Bali 2023
Sejumlah pebulutangkis muda sedang beraksi di BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) B Bali 2023. Saat mereka bertanding, pelatihnya pun ikut deg-degan.
Hal itu tidak lepas dari adanya sejumlah pebulutangkis muda, terutama di kelompok usia di bawah 15 tahun, yang memang baru kali ini ikutan di ajang berskala nasional seperti BNI Sirnas 2023.
"Baru pertama kali ikut Sirnas, jadinya ada nervous. Tapi nggak apa-apa, jadi bisa diatasi dan akhirnya menang," ungkap orangtua dari Yehuda Woceano Forhen Tumbol (14), pemain dari PB Talenta Manado, yang baru saja menang dalam partainya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemenangan Yehuda Woceano Forhen Tumbol atas Dhiasyifa Rahandika di 128 besar Tunggal Pemula Putra (TPA) BNI Sirnas B Bali 2023 berlangsung sengit lewat partai tiga gim 21-18, 19-21, 22-20, yang berlangsung 42 menit. Keduanya saling balap skor.
"Persiapannya berat dan... berat pokoknya. Yang penting semuanya demi ikut Sirnas ini," ungkap orangtua Yehuda lebih lanjut.
Sang pelatih, Marcelino Paruntu, mengaku ikut deg-degan melihat pertandingan Yehuda. Di sisi lain, ia berharap anak didiknya bisa menjadikan BNI Sirnas 2023 sebagai pijakan awal untuk bermain dengan lebih ciamik ke depannya.
"Seru, bikin deg-degan. Poin sudah mimpin jadi kekejar lebih kejar-kejaran. Terus harusnya straight set dibikin rubber set sama dia (Yehuda). Soalnya kan unggul di atas, jauh poinnya," ungkapnya saat ditemui di GOR Liga Bali Arena, Selasa (9/5).
"Jadi lebih bagus di ajang berikutnya. Harus lebih bagus," imbuh Marcelino.
BNI Sirnas 2023 kini memasuki seri keempat yang berlangsung di Denpasar, Bali, pada 8-13 Mei. Sebelumnya, rangkaian BNI Sirnas 2023, berlangsung di Bandung, Jawa Barat, berlanjut di Batam, Kepulauan Riau, dan


