Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • players.bio

Man City Vs Galatasaray: Menang 2-0, Haaland Cs Lolos ke 16 Besar!

Manchester City merebut tiket langsung ke babak 16 besar Liga Champions di partai terakhir fase liga. Kemenangan 2-0 atas Galatasaray membuka pintu kelolosan.

Manchester City menjamu Galatasaray di Etihad Stadium, Kamis (29/1/2026) dini hari WIB, dalam laga Matchday 8, alias partai terakhir fase liga. Tuan rumah butuh kemenangan besar untuk mencoba finis di delapan teratas dan langsung ke babak 16 besar.

Erling Haaland memberikan angin segar saat mencetak gol dalam 10 menit laga berjalan. Ia menerima umpan terobosan Jeremy Doku, lantas dengan tenang mencungkil bola melewati kiper.

GOL! Man City menggandakan keunggulan pada menit ke-29. Diawali aksi Doku di kiri, umpannya diterima Rayan Cherki di tengah yang dengan cermat mengarahkan bola ke pojok kiri gawang.

Man City harus kehilangan Doku, yang ditarik keluar pada menit ke-37 karena cedera. Ia digantikan oleh Phil Foden.

Laga berkembang jadi lebih alot seiring waktu berjalan. Galatasaray coba merespons tuan rumah dengan peluang dari Victor Osimhen, yang masih bisa ditahan Gianluigi Donnarumma.

Sementara itu Man City membangun serangan pada menit ke-62 dan berujung peluang Omar Marmoush. Namun belum membuahkan hasil karena mudah diantisipasi kiper.

Sampai pertandingan berakhir, tak ada gol lain tercipta. Man City menang 2-0 dan berhasil mengamankan tiket langsung ke babak 16 besar.

Pasukan Pep Guardiola menutup fase liga di peringkat delapan dengan 16 poin, satu poin di depan Real Madrid yang kalah dan terlempar. Man City pun langsung ke babak 16 besar, sementara Galatasaray yang finis di peringka 20 lanjut ke play-off.

Susunan pemain

Manchester City: Donnarumma, Nunes, Khusanov, Ake, Ait-Nouri, Silva, O'Reilly, Cherki (González 82'), Marmoush (Reijnders 67'), Doku

Read more on sport.detik.com
DMCA