Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Lisandro Martinez-Mason Mount Dulu Duel di Lapangan, Kini Rangkulan

Mason Mount sudah resmi gabung Manchester United dari Chelsea. Ia pun berjumpa sejumlah sosok yang dulu jadi lawan, termasuk Lisandro Martinez.

Setelah menjalani proses negosiasi cukup panjang di antara Chelsea dan Man United, proses kepindahan Mount akhirnya rampung akhir pekan lalu.

Awal pekan ini Mason Mount sudah resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Man United. Di hari awal sebagai pemain the Red Devils, ia pun berkeliling markas klub barunya sembari berfoto dengan nomor punggung 7 yang akan ia pakai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam video yang didokumentasikan oleh Man United, Lisandro Martinez saat itu sempat terlihat mendatangi Mason Mount yang sedang berkeliling. Keduanya mengobrol singkat dan berpisah usai melakukan "salam komando".

Kini, ketika sejumlah pemain Man United mulai berlatih lagi, Lisandro Martinez kembali terlihat berakrab-ria dengan Mason Mount. Hal itu terlihat ketika keduanya sedang berjalan di lapangan latihan.

Pada momen tersebut, Lisandro Martinez memanggil Mason Mount yang berada di sebelah kirinya. "Sini, brother," ujar Lisandro ke Mount.

Mount, yang sebelum pindah ke Manchester United bergabung dengan Chelsea selama 18 tahun sedari usia 6 tahun, langsung menghampiri rekan setimnya yang baru. Mereka kemudian saling rangkul.

"Sebelumnya kami kami saling berduel, sekarang kami saling sayang," ucap Lisandro Martinez ke arah kamera, disambut tawa Mason Mount, dalam video tersebut.

[Gambas:Youtube]

Read more on sport.detik.com