John Herdman Nonton Persib Vs Persija, Puji Kualitas Rizky Ridho
Pelatih baru Timnas Indonesia John Herdman menyempatkan diri menonton laga Persib Bandung Vs Persija Jakarta. Ia terpukau kualitas Rizky Ridho.
Laga Persib melawan Persija tersaji di Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (11/1/2026). Pertandingan berselang satu hari setelah kedatangan John Herdman di Jakarta pada, Sabtu (10/1).
John Herdman tidak datang langsung ke GBLA, namun ia menyaksikan laga via layar kaca. Ia menegaskan akan memantau perkembangan kompetisi domestik untuk melihat aksi-aksi pemain yang berpotensi dipanggil ke timnas.
"Saya harus memahami kompetisi profesional di sini (Super League). Saya punya kesempatan untuk menyaksikan El Clasico (Persib Vs Persija) lewat TV beberapa waktu lalu. Selayaknya derbi, laga berlangsung sangat-sangat panas," kata John Herdman di Jakarta, Selasa (13/1).
"Saya berkomitmen kepada liga domestik di sini, karena itu merupakan fondasi di sini. Dan itu penting, makanya saya menyaksikan laga itu. Karena jika pelatih timnas tidak menonton laga domestik, maka tidak akan ada harapan buat para pemain domestik," ujarnya menambahkan.
Dalam laga tersebut, aksi Rizky Ridho yang merupakan bek Persija dan pilar Timnas Indonesia, sukses mencuri perhatian Rizky Ridho. Meski Persija kalah, ia menilai Ridho tampil solid menggalang pertahanan tangguh di lini belakang Persija.
Selain laga Persib Vs Persija, ia juga menyempatkan menyaksikan laga Super League lainnya. Dari kesempatan itu, ia juga terpikat dengan aksi pemain Borneo FC Samarinda, belum diungkap identitasnya.
"Kita (Indonesia) punya pemain seperti Rizky Ridho yang bertugas dengan baik di liga ini. Saya harap dia bisa berkembang ke level selanjutnya," tutur John Herdman.
"Penting bagi pemain muda, misalnya pemain muda Borneo. Mereka


