Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Jadwal MotoGP Thailand 2022 Akhir Pekan Ini

MotoGP 2022 langsung lanjut pada akhir pekan ini. Berikut ini jadwal MotoGP Thailand yang akan start Minggu sore.

Di Sirkuit Buriram, Minggu (2/10/2022) pukul 15.00 WIB, MotoGP Thailand berlangsung. Balapan MotoGP kembali ke Negeri Gajah Putih setelah dua musim absen karena pandemi virus Corona.

Rangkaian balapan MotoGP Thailand akan dimulai, Jumat (30/9). Sesi latihan bebas pertama akan digelar pukul 10.50 WIB sampai pukul 11.35 WIB. Sesi berikutnya akan digelar pada pukul 15.05 WIB sampai 15.50 WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Latihan bebas ketiga berlangsung, Sabtu (1/10) pukul 10.50 WIB. Sementara babak kualifikasi akan digelar pada pukul 15.05 WIB sampai 15.45 WIB.

Dalam dua balapan yang sudah digelar di Buriram, rider Honda, Marc Marquez, yang menjadi juaranya. Baby Aliens juga sudah kembali ke trek sejak MotoGP Aragon usai menjalani masa pemulihan yang lama untuk memulihkan cedera bahu.

Rider Ducati, Francesco Bagnaia, juga mempunyai modal bagus menatap race MotoGP Thailand. Dia menjadi juara di kelas Moto2 pada 2018. Semusim setelahnya, Luca Marini yang menjadi pemenang di kasta kedua adu cepat kuda besi.

Sementara itu, pemuncak klasemen MotoGP 2022 saat ini, Fabio Quartararo, menempati posisi podium kedua di MotoGP Thailand 2019. Podium edisi itu dilengkapi oleh Maverick Vinales.

Jadwal MotoGP Thailand 2022

Jumat (30/9)

Latihan Bebas I - Pukul 10.50 WIB - 11.35 WIBLatihan Bebas II - Pukul 15.05 WIB - 15.50 WIB

Sabtu (1/10)

Latihan Bebas III - 10.50 WIB - 11.35 WIBKualifikasi I - 15.05 WIB - 15.20 WIBKualifikasi II - 15.25 WIB - 15.40 WIB

Minggu (2/10)

Race MotoGP Thailand - Pukul 15.00 WIB

Read more on sport.detik.com