Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Final Liga Champions: Ajang Penebusan Kekalahan City di 2021

Manchester City pernah melaju ke final Liga Champions dan kalah. Laga melawan Inter Milan jadi ajang penebusan dosa Citizens.

City akan menghadapi Inter di Ataturk Stadium, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB, untuk berebut trofi si Kuping Besar. Ini jadi laga yang penting untuk City yang mengincar treble.

Sebelumnya City sudah memenangi Premier League dan Piala FA. City dijagokan untuk bisa memenangi laga ini mengingat kualitas skuad mereka berada di atas Inter.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

City juga dilatih oleh Pep Guardiola yang sudah dua kali memenangi kompetisi ini ersama Barcelona. Tapi, satu hal yang membakar semangat City untuk jadi juara adalah kegagalan di final Liga Champions 2021.

Saat itu City yang diunggulkan malah dibekuk oleh Chelsea dengan skor 0-1 berkat gol Kai Havertz di babak pertama. Dominasi City sepanjang laga tidak mampu menembus ketatnya pertahanan The Blues.

Oleh karenanya, kegagalan itu cuma bisa dibalas dengan trofi juara Liga Champions akhir pekan ini.

"Kami memang tim yang bagus, tapi agar bisa dianggap sebagai salah satu tim terbaik dunia, Anda harus jadi juara Liga Champions," ujar bek Manchester City Kyle Walker seperti dikutip RTE.

"Tapi tidak akan menghapus segala pencapaian kami dalam enam tahun terakhir... Kami punya kesempatan kedua bareng Pep dan juga tim yang sama. Kami harus membayar kegagalan yang kami lakukan saat menghadapi Chelsea dulu."

Read more on sport.detik.com