Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Aleix Espargaro Susah Tidur dan Marah-marah Usai Blunder di Catalunya

Aleix Espargaro sempat kesulitan melupakan blunder-nya di MotoGP Catalunya. Rider Aprilia itu mengaku sampai sulit tidur dan marah-marah sendiri.

Espargaro membuat kesalahan yang tidak biasa dalam balapan di Montmelo, awal bulan ini. Pebalap Spanyol itu melakukan selebrasi prematur usai salah membaca jumlah putaran sehingga mengira balapan sudah selesai. Padahal balapan masih menyisakan satu putaran.

Alhasil Espargaro kehilangan podium dan harus puas finis kelima. Usai balapan kakak dari Pol Espargaro itu telah minta maaf kepada Aprilia meski tak bisa menghapus kekecewaannya pada diri sendiri.

Setelah dua pekan berlalu, Aleix Espargaro menceritakan kesulitan yang dia alami di hari-hari setelah kejadian tersebut. "Reaksinya, perasaanku setelah kesalahan itu, adalah sesuatu yang sangat aneh. Tidak pernah terjadi sebelumnya," ucap mantan rider Suzuki itu di Crash.

"Aku enggak bisa tidur pada hari Selasa, aku enggak bisa tidur pada hari Rabu. Aku marah saat makan siang dengan istriku, aku sungguh tidak pernah merasakan yang seperti ini sebelumnya," sambung Espargaro.

"Aku memang pernah melakukan banyak kesalahan, karierku sejauh ini tidak bagus. Aku tidak bagus selama beertahun-tahun, tapi aku selalu bisa pulang dan bersepeda, bersama dengan istriku dan rileks. Tapi kali ini berbeda. Sangat aneh," sambung dia.

Aleix Espargaro akhirnya pergi berlibur sejenak bersama keluarganya demi melupakan kesalahan konyolnya tersebut. Namun, Espargaro tak sanggup membayangkan seandainya kejadian serupa terulang.

"Aku memutuskan untuk mematikan semuanya, terbang dan pergi ke Disneyland Paris. Aku tidak tahu apa yang akan kulakukan selanjutnya kalau aku melakukan kesalahan ini!" lanjut pebalap berusia 32 tahun ini.

"Tapi sejujurnya, ini

Read more on sport.detik.com