Dunia Di-Piala piala dunia 2026 Dunia Di-Piala

Sah! Piala Dunia 2026 Diikuti 46 Tim, Ada 104 Laga

sport.detik.com

FIFA memastikan Piala Dunia 2026 akan berubah format. Ini menyusul keputusan FIFA menambah jumlah peserta menjadi 46 tim. "Komite FIFA sepakat menerima proposal perubahan format kompetisi Piala Dunia 2026 dari 16 grup berisikan tiga gim menjadi 12 grup berisikan empat tim dengan dua tim teratas serta delapan peringkat ketiga terbaik lolos ke babak 32 besar," ujar pernyataan resmi FIFA. "Format ini dilakukan untuk meminimalisir risiko dan memastikan semua tim minimal bermain tiga laga, sekaligus memberikan waktu istirahat yang cukup untuk tim peserta." ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Perubahan format menjadi 64 tim adalah yang pertama sejak format 32 tim diperkenalkan di Piala Dunia 1998.

Di Piala Dunia 2022, 32 tim menghabiskan waktu total 29 hari untuk menuntaskan turnamen. Piala Dunia 2026 ada kali pertama turnamen dihelat di tiga negara, yakni Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Kali terakhir AS dan Meksiko jadi tuan rumah, Piala Dunia masih diikuti 24 tim. Dengan format yang berubah, maka jumlah pertandingan menjadi bertambah dari sebelumnya 64 menjadi 104 laga.

Awalnya FIFA akan menggunakan format satu grup berisikan tiga tim. Tapi, karena perkembangan yang ada termasuk kekhawatiran adanya jadwal yang bentrok, maka diubah jadi empat tim per satu grup.

Related News
Pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 turut mempengaruhi keikutsertaan di ajang itu. Lalu, apakah Indonesia masih bisa berlaga di Piala Dunia U-20?
FIFA tak mengungkap secara pasti penyebab batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Namun, hal ini bisa jadi mendasari keputusan FIFA itu.
Timnas Belanda memetik kemenangan besar saat melawan Timnas Gibraltar di kualifikasi Euro 2024. Wout Weghorst mendapat pertanyaan brutal usai gagal menyumbang gol untuk De Oranje.
Polemik keberadaan Israel di Piala Dunia U-20 2023 membesar. Indonesia kini berpacu dengan waktu mencari solusi terbaik.
Sanksi FIFA bayangi Indonesia andai gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 gegara isu penolakan kedatangan Israel. Salah satunya dicoret dari kualifikasi Piala Dunia 2026.

Latest News

Change privacy settings
This page might use cookies if your analytics vendor requires them.