Presiden UEFA Aleksander Ceferin menyindir klub Arab Saudi yang kini mendatangkan para pemain top Eropa. Ia menilai Liga Arab Saudi bisa seperti Liga China.
Liga Arab Saudi kini tengah gencar memburu bintang-bintang dunia. Al Ittihad barus saja mendatangkan Karim Benzema. Ia menyusul Cristiano Ronaldo yang sebelumnya sudah lebih dulu bergabung dengan Al Nassr.
Geliat transfer klub-klub Arab Saudi diperkirakan masih akan berlanjut. Apalagi empat klub besar Arab Saudi yaitu Al Ittihad, Al Ahli, Al Nassr, dan Al Hilal kepemilikannya sudah diambil alih oleh Pangeran Arab Saudi, Muhammad Bin Salman, lewat Dana Investasi Publik (PIF).
ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Jor-jorannya klub Arab Saudi ini diprediksi bakal menghadirkan eksodus dari para pemain top dunia yang kini bermain di Eropa.