Pemain Timnas Indonesia akan dikumpulkan pada H-5 sebelum laga melawan Jepang. Garuda akan menjamu Samurai Biru pada 15 November mendatang.
Waktu lima hari itu akan dimanfaatkan secara maksimal untuk persiapan menghadapi Jepang pada lanjutan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
PSSI menilai lima hari sudah cukup untuk masa persiapan. "Saya rasa kan pemain kita semua profesional. Mereka bermain di klub-klub profesional juga, levelnya sudah tinggi juga.
Tidak ada TC TC-an, jadi tidak akan ada yang mengganggu liga. LIB tidak diganggu, apapun tidak diganggu," kata anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga kepada wartawan. "Dipanggil mungkin H-5 atau mungkin H-4 sampai di Indonesia.
Related News