Legenda Arsenal, Ray Parlour, mempertanyakan keputusan klub merekrkut Kai Havertz. Meriam London dinilainya lebih butuh bomber haus gol saat ini.
Havertz resmi didatangkan Arsenal dari Chelsea pada bursa musim panas 2023. Pemain Jerman itu ditebus 67,5 juta paun dan meneken kontrak lima tahun.
Arsenal memboyong Havertz demi mempertajam lini serang mereka. The Gunners tidak bisa lagi mengandalkan Gabriel Jesus atau Eddie Nketiah saja musim depan, terlebih untuk tampil di Liga Champions.
ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Kai Havertz punya pengalaman mentereng di kompetisi Eropa. Dia menjadi pencetak gol kemenangan Chelsea di final Liga Champions 2021 kontra Manchester City.
Related News