Carabao Cup alias Piala Liga Inggris sudah menggelar babak 16 besar dini hari tadi. Berikut ini hasil selengkapnya. Manchester United berpesta saat bersua Leicester City di Old Trafford, Kamis (31/10/2024) dini hari WIB.
Setan Merah menang 3-2. Bruno Fernandes jadi bintang dengan dua golnya. Ini juga menjadi laga pertama MU selepas pemecatan Erik ten Hag dari kursi manajer.
Bergeser ke laga lainnya, Arsenal meraih kemenangan telak di markas tim Championship, Preston North End. Meriam London menang tiga gol tanpa balas.
Kemenangan tandang juga diraih Liverpool saat bersua Brighton & Hove Albion di Ammex Stadium. Merseyside Merah menang tipis 3-2, dengan Cody Gakpo menyumbang brace.
Related News