Antonio Conte dilepas Tottenham Hotspur usai mengeluarkan komentar pedas kepada para pemainnya secara terbuka. Jika melihat satu dekade ke belakang, ini bukan pertama kalinya ia pergi dari sebuah klub dengan cara tak enak.
Usai membawa Juventus memenangi Liga Italia selama tiga musim beruntun, Conte mundur dari jabatan pelatih utama pada musim panas 2014.
Posisinya digantikan Massimiliano Allegri. Saat itu, ia merasa Juventus sulit mempertahankan gelar scudetto jika 'pelit' dalam urusan belanja pemain.
Komentarnya yang terkenal adalah "Anda tak bisa masuk ke restoran yang harga makanannya 100 Euro jika hanya memiliki 10 Euro di dompet." ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Tiga tahun setelah meninggalkan Juventus dan sempat menangani Timnas Italia selama dua tahun, Conte kembali melatih klub, kali ini Chelsea.