Al Nassr memecat Rudi Garcia dari posisi pelatih. Kini kabarnya, Al Nassr incar Jose Mourinho dan siapkan bayaran tinggi! Kamis (13/4) malam WIB, Al Nassr resmi memecat Rudi Garcia.
Sebenarnya, kabar pemecatan itu sudah mencuat setelah beberapa hari lalu karena Al Nassr tergeser dari posisi di puncak Klasemen Liga Arab Saudi. "Al Nassr mengumumkan bahwa pelatih kepala Rudi Garcia telah meninggalkan klub lewat kesepakatan bersama," demikian bunyi pernyataan Al Nassr di akun media sosialnya.
ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Para pimpinan dan semua orang di Al Nassr ingin berterima kasih kepada Rudi dan stafnya atas dedikasi selama delapan bulan terakhir." Salah satu faktor pemecatan Rudi Garcia adalah hubungan yang tidak harmonis kepada pemain.
Rumor beredar, kalau pemain bintang Cristiano Ronaldo juga tidak baik hubungannya dengan eks pelatih Marseille itu. Dilansir dari media-media internasional, Al Nassr akan bergerak mencari pelatih baru.