Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Vinicius Pulih dari Cedera, Siap Kembali Tampil Pekan Ini

Vinicius Junior telah pulih dari cedera otot paha. Winger 23 tahun itu siap kembali tampil membela Real Madrid menghadapi Real Mallorca dalam lanjutan Liga Spanyol tengah pekan ini.

"Saya kembali! Sampai jumpa besok," ujar Vinicius lewat media sosialnya, dikutip The Athletic.

Sebelumnya, Vinicius mengalami cedera pada November lalu saat membela Brasil dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi Kolombia. Sejak saat itu, ia belum kembali bermain.

Tanpa kehadiran Vinicius, lini depan Madrid sebetulnya baik-baik saja. El Real tak terkalahkan dalam tujuh laga di seluruh ajang, enam di antaranya berujung kemenangan dan berhasil mencetak 18 gol.

Namun kembalinya Vinicius jelas menjadi keuntungan bagi tim asuhan Carlo Ancelotti, terlebih jadwal akan semakin padat seiring berjalannya musim. Madrid masih bermain di empat kompetisi, termasuk Piala Super Spanyol yang akan digelar pekan depan.

Ancelotti sendiri belum menjamin akan menurunkan Vinicius sejak menit awal. Ia masih akan memantau situasi timnya terlebih dulu.

"Saya belum mengambil keputusan terkait Vinicius, namun Vinicius telah menunjukkan bahwa kondisinya sangat baik," jelas Don Carlo pada Selasa (2/1/2024).

Madrid saat ini berada di puncak klasemen sementara LaLiga musim ini dengan 45 poin, unggul selisih gol dari Girona yang memiliki poin sama dan unggul tujuh poin dari Atletico Madrid dan Barcelona di urutan tiga dan empat.

Duel Real Madrid vs Real Mallorca akan digelar di Santiago Bernabeu pada Kamis (4/1) pukul 01.15 WIB.

Read more on sport.detik.com