Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Verstappen Sudah Juara Dunia, Misi Red Bull di Sisa Musim adalah...

Max Verstappen memang sudah menjuarai Formula 1 2022. Kendati demikian, Red Bull berniat menjaga momentum.

Di Sirkuit Suzuka, Jepang, Minggu (9/10/2022), Verstappen menjadi juara. Dengan kemenangan itu, gelar juara dunia 2022 pun dikunci. Driver Belanda itu mengumpulkan 366 poin, sudah tak mungkin terkejar di sisa musim.

Verstappen pun mengaku sangat gembira. Apalagi, dia menobatkan diri menjadi juara dunia untuk kedua kalinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

"Sangat senang kami bisa menguasai balapan. Meskipun sangat sulit untuk membalap di sini dengan cuaca hujan. Mobil sangat kencang, dan sangat spesial melakukannya di depan para penggemar di Jepang," kata Verstappen dalam rilis yang diterima detikSport.

Pihak sponsor juga mengapresiasi hasil bagus yang didapat oleh tim asal Austria itu. "Melihat dominasi podium dan kemenangan 12 kali selama musim 2022 sangatlah pantas bagi Max Verstappen menyandang gelar Juara Dunia Formula 1 lagi untuk kedua kalinya. Apalagi didukung oleh tim yang solid dan profesional," kata Sri Adinegara dari pihak Mobil1 pendukung Red Bull Racing.

Rekan setim Verstappen, Sergio Perez, finis kedua di GP F1 Jepang. Dia mengikrarkan bahwa Red Bull berniat untuk menjaga momentum di sisa musim. Balapan jet darat masih menyisakan empat seri lagi. Balapan GP F1 Amerika Serikat, GP F1 Meksiko, GP F1 Brasil, dan GP F1 Abu Dhabi yang menjadi sajiannya.

"Sejauh ini sesuai harapan, dan kami harus tetap menjaga momentum hingga musim berakhir," kata Sergio.

Read more on sport.detik.com