Venezuela Vs Brasil: Vinicius Gagal Penalti, Tim Samba Imbang 1-1
Timnas Brasil tertahan di markas Timnas Venezuela 1-1. Vinicius Junior membuang peluang membawa Tim Samba menang dengan gagal bikin gol dari penalti.
Timnas Venezuela vs Timnas Brasil berlangsung di Estadio Monumental pada matchday 11 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL, Jumat (15/11/2024). Brasil tampil menekan.
Tim Samba sudah menebar ancaman di awal laga. Umpan tarik Vinicius menemui Raphinha. Tembakan sayap Barcelona itu tapi masih melambung.
Vinicius punya peluang emas. Dengan kecepatannya, sayap Real Madrid ini bisa menusuk hingga kotak penalti. Namun, sontekan Vinicius masih menerpa tiang.
Beberapa saat berselang giliran Gerson mengancam lewat sepakan jarak jauh. Rafael Romo masih sigap menepis bola.
Kecepatan Vinicius kembali merepotkan lini belakang Venezuela. Kegagalan bek Venezuela menghalau bola di kaki Vinicius melahirkan kemelut di depan gawang.
Savinho mendapatkan bola liar di depan gawang. Namun sepakannya masih bisa diblok bek Venezuela.
Brasil akhirnya bisa memecah kebuntuan di menit ke-43. Raphinha mencatatkan namanya di papan skor.
Ia menggetaran jala Romo lewat sepakan bebas terukur dari tepi kotak penalti. Skor 1-0 untuk keunggulan Brasil bertahan hingga babak pertama tuntas.
Selepas jeda, tuan rumah mengejutkan Brasil dengan bikin gol penyama kedudukan. Gol itu lahir hanya satu menit setelah babak kedua berjalan.
Venezuela menyusun serangan dengan rapi dari belakang. Sampai di depan, Jafferson Savarino menyodorkan bola ke Telasco Segovia yang langsung menyambar bola di depan kotak bola.
Sepakan Segovia tak kuasa dibendung oleh Ederson. Skor berubah imbang 1-1 di menit ke-46.
Brasil punya peluang mengembalikan keunggulan. Wasit menunjuk titik putih usai meninjau VAR setelah Romo melanggar