Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Uber Cup 2022: Bilqis Kalahkan Pemain Nomor 1 Dunia! RI 1-0 Jepang

Bilqis Prasista menang 21-19, 21-19 atas pemain putri terbaik dunia Akane Yamaguchi. Indonesia sementara unggul 1-0 atas Jepang di Uber Cup 2022.

Di Impact Arena, Bangkok, Rabus (11/5) pagi, partai Bilqis Prasista vs Akane Yamaguchi membuka duel Indonesia Vs Jepang di partai penentuan juara Grup A Uber Cup 2022. Indonesia dan Jepang sama-sama sudah lolos ke perempatfinal.

Bilqis sempat meraih poin demi poin dengan mulus sampai kedudukan 4-0. Tapi kegagalannya mengembalikan shuttlecock dekat net membuahkan poin perdana Akane.

Bola out dari Bilqis membuat skor jadi sama kuat pada kedudukan 6 sama. Bilqis lantas sempat unggul lagi, tapi sekali lagi bola out membuat Akane menyamakan skor.

Usaha Bilqis menyerobot shuttlecock di depan net rupanya out. Akane pun berbalik unggul untuk pertama kalinya di gim ini pada skor 8-7.

Akane Yamaguchi unggul 11-9 saat interval gim pertama. Tapi Bilqis terus memberikan perlawanan sengit dan membuat tunggal putri nomor satu dunia itu harus hilir-mudik mengembalikan shuttlecock.

Perebutan poin usai interval berlangsung sengit, dengan Bilqis terus meladeni permainan Akane. Sengitnya duel tercermin dari skor 11 sama, 12 sama, 13 sama, 14 sama.

Akane sempat menjauhkan skor jadi 16-14, tapi Bilqis pantang menyerah dan terus mengejar. Skor pun imbang lagi di skor 17-17!

Dengan impresif Bilqis kemudian sempat unggul pada kedudukan 19-17, walaupun Akane bisa menyamakan skor lagi jadi 19 sama. Namun, Bilqis Prasista pada prosesnya mampu menambah dua poin lagi untuk merebut gim pertama 21-19.

Di gim kedua, Akane Yamaguchi berhasil meraih dua poin pertama. Lajunya terhenti usai gagal mengembalikan shuttlecock yang mendarat tajam hasil pukulan Bilqis.

Akane Yamaguchi lantas menambah empat poin beruntun

Read more on sport.detik.com