Thailand Masters 2026: Ubed Singkirkan Alwi, Leo/Bagas Juga ke Final
Moh. Zaki Ubaidillah lolos ke final Thailand Masters 2026 usai menang atas Alwi Farhan. Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga maju ke partai puncak.
Ubed, sapaan karib Moh. Zaki Ubaidillah, mengalahkan Alwi dua gim langsung dalam pertandingan semifinal di Nimibutr Stadium, Bangkok, Sabtu (31/1/2026) sore WIB. Ubed menang 21-18, 21-14.
Lolos ke final Thailand Masters 2026, Ubed akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara Panitchapon Teeraratsakul (Thailand) dan Zhu Xuan Chen (China).
Sementara itu di ganda putra, Leo/Bagas juga memenangi laga 'perang saudara' melawan Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat. Leo/Bagas menang dua gim langsung 21-8, 21-18.
Usai dominan pada gim pertama, Leo/Bagas sempat tertinggal 16-18 dari Rian/Rahmat pada gim kedua. Namun, mereka merebut lima poin beruntun untuk menikung sekaligus mengunci kemenangan.
Pada babak final Thailand Masters 2026, Leo/Bagas akan menghadapi wakil Indonesia lainnya, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin. Raymond/Joaquin sudah lebih dulu lolos setelah menyingkirkan wakil China, Hu Ke Yuan/Lin Xiang Yi, 21-16, 21-15.
Dari nomor ganda putri, Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga lolos ke final. Tiwi/Fadia menang rubber game atas wakil Jepang, Kaho Osawa/Mai Tanabe.
Sempat kehilangan gim pertama, Tiwi/Fadia akhirnya menang 21-23, 21-12, 21-15. Mereka selanjutnya akan menghadapi wakil China, Bao Li Jing/Li Yi Jing, di final Thailand Masters 2026.


