Ten Hag Jengkel Kiprahnya di MU Dipertanyakan
Mantan bek Manchester United Phil Jones berbagi soal era Erik ten Hag. Ia menyebut Ten Hag kesal karena kiprahnya di MU dipertanyakan menjelang pemecatannya.
Ten Hag dipecat MU pada Senin (28/10/2024) lalu. Kekalahan 1-2 dari West Ham United menjadi laga terakhir Ten Hag bersama Setan Merah.
MU bersama Ten Hag musim ini memang jauh dari kata memuaskan. Bruno Fernandes dkk. cuma menang empat kali dalam 14 pertandingan di semua kompetisi.
Ten Hag sempat mengawali kiprahnya di MU pada 2022/2023 dengan mempersembahkan trofi Carabao Cup dan semusim kemudian membawa mereka juara Piala FA. Karena itu, Jones menilai Ten Hag jengkel karena kerap dipertanyakan.
"Saya keluar lapangan dan saya tahu itu adalah sesi latihan terakhir saya, jadi sangat sulit buat saya bahkan untuk memahami apa yang dia katakan," ujar Jones seperti dilansir Mirror.
"Jadi dia jelas-jelas menguraikan apa yang ingin dia dan stafnya lakukan, dan saya kira dia sangat bangga dengan apa yang dia lakukan di Ajax dan saya kira dia mendukung dirinya sendiri untuk membuat keputusan bagus. Dia pede mengambil keputusan berani."
"Saya kira dia tidak terlalu terganggu dengan apa yang orang-orang pikir soal keputusan yang ia ambil. Tapi sekali lagi, Anda melihat dan saya cuma melihat --seperti kalian-- dari luar jelang akhir eranya di United."
"Anda kira dia mungkin sedikit kesal dengan orang-orang yang mempertanyakannya dan karena itu setiap kali responsnya soal mendapat dua trofi dan itu sulit untuknya," katanya.
Ten Hag memang beberapa kali menyebut soal dua trofi yang ia raih bersama MU. Dalam konferensi pers terakhirnya sebagai manajer MU jelang melawan Leicester City beberapa hari lalu, manajer asal Belanda itu juga menekankan bahwa trofi adalah yang paling