SEA Games 2025: Emilia Nova Comeback Sapta Lomba usai Absen 7 Tahun
Atlet atletik Indonesia Emilia Nova akan tampil di SEA Games 2025 dengan comeback di nomor sapta lomba, setelah sempat absen selama tujuh tahun.
Kali terakhir Emil tanding di nomor sapta lomba adalah pada SEA Games 2017 Kuala Lumpur. Saat itu ia meraih medali perak sekaligus mencetak rekor nasional setelah mengoleksi 5386 poin. Dia cuma kalah dari atlet Thailand Sunisa Khotseemueang yang meraih medali emas dengan 5430 poin.
Kini, ajang SEA Games Thailand bakal menandai kembalinya Emil dengan kondisinya yang sudah jauh lebih kuat. Tidak hanya Sapta Lomba, atlet berusia 30 tahun itu, juga akan turun di nomor 100 meter gawang putri.
Sapta lomba terdiri dari lari gawang 100 meter, lompat tinggi, tolak peluru, lari 200 meter, lompat jauh, lempar lembing dan lari 800 meter. Untuk pemenang heptathlon akan ditentukan melalui perhitungan poin dari setiap nomor yang diperlombakan.
"Iya, udah 3 tahun sih paska operasi cuma sekarang sudah getting stronger terus balik lagi ke sapta lomba ya. Setahun sebelum PON lah ya," kata Emilia saat ditemui seusai latihan di Pusat Pelatihan Atletik Pangalengan, Jawa Barat, Kamis (6/11/2025).
"Kalau mulai persiapannya setelah Kejurnas kemarin lebih ke strenght dan endurance sih. Karena strenght aku tuh lumayan kurang kuat ya, jadi sekarang dikuatin karena 1 lomba kan lumayan banyak nomornya, jadi kalau bisa endurance harus bagus," ujarnya.
Emil memang punya tekad kuat terutama di nomor perlombaan sapta lomba. Ia menilai peluangnya untuk bersaing lebih terbuka ketimbang lompat gawang yang kini rivalitasnya cukup tinggi terutama di level nasional.
"Ya, insya Allah maunya pasti dapat emas kan di sapta lomba. Makanya, aku lagi mengejar kekurangan aku di beberapa nomor, tapi-tapi cuma naikin


