Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Piala FA: City Pantang Remehkan Bristol yang On Fire

Manchester City diprediksi takkan kesulitan melewati adangan Bristol City di Piala FA. Tapi, Pep Guardiola tetap waspada penuh mengingat lawan lagi on fire.

Bristol akan jadi lawan City di Babak Kelima Piala FA 2022/2023 yang dihelat, Rabu (1/3/2023) dini hari WIB nanti di Ashton Gate. Ini jadi pertemuan pertama kedua tim di kompetisi tersebut.

Melihat kualitas skuad tentu Bristol yang kini berkiprah di Championship bukan tandingan untuk City, empat kali juara Premier League dalam lima musim terakhir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jangan lupakan juga rekor bagus Pep Guardiola setiap berlaga di ajang Piala Domestik. Selama menangani tiga tim dalam kariernya, Guardiola selalu memenangi 34 dari 35 duel kontra tim non-divisi utama.

Satu-satunya kegagalan adalah pada 2017/2018 saat disingkirkan Wigan Athletic di Babak Keempat. Bahkan sejak gabung ke City, Guardiola memenangi 26 pertandingan di Piala FA, cuma kalah dari Chelsea yang punya 27 kemenangan.

Catatan apik yang mendukung City kali ini adalah mereka memenangi 12 pertandingan terakhir kontra tim yang berasal dari divisi di bawah Premier League, dengan agregat 42-8!

Sejarah juga dibuat City dengan jadi tim pertama yang memenangi 10 laga tandang beruntun di Piala FA, dimulai sejak Februari 2019.

Meski punya sederet catatan apik, Guardiola selaku manajer tidak mau jemawa. Sebab Bristol menyimpan potensi mengejutkan mengingat mereka lagi tampil bagus sejak Natal.

Bristol tidak terkalahkan di 12 pertandingan terakhir di seluruh kompetisi. Kekalahan terakhir didapat dengan skor 0-2 dari West Brom pada Boxing Day.

"Mereka tidak terkalahkan di 12 laga terakhir... itu sudah memberikan cukup informasi untuk saya. Itu artinya mereka memang bagus," ujar Pep Guardiola

Read more on sport.detik.com