Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Piala AFF U-16: Indonesia Unggul 4-1 atas Laos di Babak I

Sempat tertinggal, Indonesia berbalik unggul 4-1 atas Laos pada babak I laga Piala AFF U-16 2024. Babak pertama diwarnai dua penalti dan satu gol bunuh diri.

Jalannya Pertandingan

Timnas Indonesia U-16 langsung menghadapi permainan agresif Laos selepas sepak mula. Laos membangun serangan lewat kombinasi di sisi lebar lapangan, khususnya dari sisi kiri.

Penalti! Baru lima menit laga berjalan, Indonesia sudah dihukum penalti setelah Matthew Baker mengganjal Sayyavath Vansavath. Phayak Siphanom mengecoh kiper dengan tendangan ke kiri bawah gawang.

Laos mengancam. Daophahad Kamkasomphou menyambar umpan tarik di tengah kotak penalti, beruntung buat Indonesia sepakannya melambung.

Percobaan Nazriel Alfaro Syahdan pada menit ke-20 belum membuahkan hasil. Bola melambung saja.

Penalti untuk Indonesia pada menit ke-23! Tembakan Gholy mulanya terhalang. Ia lantas menguasai bola lagi dan diganjal pemain Laos, berbuah penalti dari wasit. Zahaby Gholy maju sebagai eksekutor dan menempatkan bola ke pojok kanan bawah gawang.

Laos menekan lagi pada menit ke-27. Dari skema serangan sayap yang diakhiri umpan tarik, Sayyavath Vansavath menyambut bola dan melesat ke atas gawang.

GOL! Indonesia berbalik unggul pada menit ke-30. Dari sepak pojok, umpan lambung Fabio Azkairawan disundul pemain Laos Vansavath dan masuk ke gawang mereka sendiri.

Indonesia menebar ancaman pada menit ke-36. Josh Holong merangsek di kanan dan melewati dua pemain, tapi umpan silangnya gagal disambar dua rekan di depan gawang!

GOL! Indonesia memimpin 3-1 pada menit ke-37. Lemparan panjang Fabio sempat ditanduk dan mengarah ke depan gawang.

Holong dalam posisi bagus dan menanduknya dari posisi membelakangi gawang, bola masuk tanpa bisa dijangkau kiper. Skor ini

Read more on sport.detik.com