Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Persani Gelar Kejurnas Gymnastics untuk Kualifikasi PON 2024

PB Persani akan menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Gymnastics. Ajang ini juga jadi Kualifikasi PON 2024 Aceh-Sumatera Utara.

Kejurnas itu dihelat di Surabaya, Jawa Timur, 18-19 Oktober. Ada tiga disiplin yang dipertandingkan, yaitu artistik, ritmik, dan aerobik. Disiplin artistik terbagi menjadi kategori putra dan putri. Sementara ritmik hanya untuk kategori putri, dan aerobik untuk individual, double, trio, dan mixed pair.

"Sekitar 200 atlet dari 18 provinsi telah terverifikasi untuk tampil di National Gymnastics Championship. Ini akan menjadi ajang kualifikasi PON XXI, sekaligus menjadi pra-seleksi nasional yang akan digunakan PB Persani dalam mencari bibit-bibit baru," kata Ketua Panitia Sary Ahya Sri Sundari dalam keterangannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bibit-bibit baru itu yang akan kami proyeksikan untuk mewakili Merah Putih di event-event internasional. Terdekat ada SEA Games 2025 Thailand serta Asian Games 2026 Aichi-Nagoya," tambahnya.

Perempuan yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal PB Persani juga menjelaskan bahwa ada tiga lokasi pertandingan yang akan digunakan, yakni GOR Senam Nusantara, Gedung Futsal UNESA, dan Gedung Basket UNESA, Surabaya. Adapun pembukaan dan penyerahan medali akan dilakukan di GOR Senam Nusantara.

Sebagai informasi, kejurnas ini juga akan memperebutkan 110 tiket untuk tampil di PON 2024. Rinciannya yakni 56 tiket untuk artistik putra dan putri, 26 kuota untuk ritmik putri, dan 28 tiket untuk aerobik.

Sampai berita ini diturunkan, panitia masih terus melakukan berbagai persiapan. Rencananya pembukaan akan dilakukan di GOR Senam Nusantara pukul 09.00 WIB.

"Secara teknis panitia lokal dalam hal ini Pengprov Jawa Timur telah menjalankan persiapan

Read more on sport.detik.com