Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Peringatan Aguero buat Arsenal

Arsenal masih memimpin atas Manchester City di persaingan gelar Liga Inggris. Sergio Aguero memastikan Man City akan mengejar kesempatan sampai detik terakhir.

Manchester City saat ini tertinggal delapan poin dari Arsenal di puncak klasemen. Citizens punya satu laga simpanan di tangan, sehingga masih berpeluang menipiskan selisih jadi lima poin.

Meski demikian, tak diragukan lagi bahwa Arsenal punya keuntungan besar menatap garis finis persaingan. Apalagi tim London utara itu sudah membangun momentum dengan memenangi enam pertandingan terakhir di Premier League.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mantan penyerang Man City Sergio Aguero memastikan mantan-mantan rekan setimnya tak akan membiarkan Arsenal menjemput trofi begitu saja. Ia membawa kembali memori ketika Man City memenangi gelar Liga Inggris pertama pada musim 2011/2012, dengan golnya di menit ke-94.

"Itulah keindahan persaingan titel, yang begitu saya tahu. Arsenal menjaga lajunya, saya sangat mengenal Arteta dan sangat menghormatinya," ujarnya dilansir Metro.

"Jadi saya tahu dia yakin bagaimana caranya memaksimalkan timnya dan mengoptimalkan banyaknya pemain muda yang ambisius di sana."

"Meski demikian kami tepat di belakang mereka. Kami tahu Premier League belum berakhir sampai menit terahir laga terakhir, dari pengalaman saya sih begitu."

"Kami akan berjuang sampai akhir, itulah DNA kami. Saya harap kami bisa menutup jaraknya dan memenangi titel," imbuhnya.

Read more on sport.detik.com