Pantau Latihan Timnas Futsal, CdM Harapkan Emas SEA Games 2025
Chef de Mission (CdM) SEA Games 2025 Bayu Priawan mengunjungi latihan Timnas Futsal Indonesia. Tim asuhan Hector Souto didorong bisa meraih medali emas.
Timnas futsal saat ini sedang bersiap untuk menghadapi laga uji coba melawan Australia. Laga yang masuk agenda FIFA Matchday futsal itu rencananya akan digelar di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (1/11/2025).
Uji coba ini merupakan bagian persiapan timnas futsal menuju SEA Games. H-1 jelang laga uji coba, CdM bersama jajarannya mengujungi latihan timnas futsal untuk memberi semangat.
"Saat ini kita sedang melihat persiapan dari para atlet dan juga bagaimana coach dari cabang olahraga futsal ini mempersiapkan para atlet yang terbaik untuk bisa menangkan SEA Games Desember nanti," kata Bayu kepada wartawan.
"Besok ada friendly match ya dengan Australia. Ya ini kami harapkan, kami tonton sama-sama besok nih friendly match kita melawan Australia," ujarnya menambahkan.
Bayu menyadari bahwa target medali emas untuk cabang olahraga (cabor) futsal bukan perkara mudah. Apalagi Thailand yang merupakan unggulan bertindak sebagai tuan rumah.
Thailand merupakan salah satu raksasa futsal di kawasan Asia, dengan menduduki ranking futsal FIFA ke-11. Cuma Iran dari Asia yang punya posisi lebih baik dengan menduduki peringkat ke-5.
Sedangkan Indonesia berada di urutan ke-23 dunia, atau nomor 4 di Asia. Jepang ada di atas Indonesia dengan menempati posisi ke-13.
Namun, Indonesia punya modal yang cukup bagus jika harus berhadapan Thailand di SEA Games mendatang. Tahun lalu Indonesia menang atas Thailand di semifinal Piala AFF Futsal 2024 dengan skor 5-1, lalu menang 2-0 atas Vietnam di partai final.
"Tentu kami berharap banyak dari cabang olahraga futsal ini karena sebelumnya pernah juga


