Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Neville dan Crouch Juga Kritik Keputusan Premier League Tunda Laga

Premier League menunda kompetisi untuk sementara demi memberikan penghormatan ke mendiang Ratu Elizabeth II. Langkah ini dikritik mantan pemain timnas Inggris.

Ratu Elizabeth II meninggal dunia pada Kamis (8/9/2022) waktu setempat di Istana Balmoral, Skotlandia. Pemimpin Kerajaan Britania Raya itu mengembuskan napas terakhirnya pada usia 96 tahun.

Premier League memutuskan menghentikan sementara kompetisi akhir pekan ini untuk menghormati mangkatnya sang ratu. Sebuah keputusan yang dipertanyakan dari kalangan sepakbola.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Komentator sepakbola yang juga mantan pemain Arsenal Piers Morgan menilai kompetisi seharusnya tetap berjalan. Sehingga Premier League bisa memberikan penghormatan dengan caranya sendiri, bersama para penggemar, untuk sang Ratu Elizabeth II.

"Kegiatan olahraga harusnya tetap berjalan. Pertama, Ratu sendiri menyukai olahraga. Dan yang kedua, akan lebih hebat jika bisa mendengar atau melihat kerumunan menyanyikan lagi nasional sebagai penghormatan kepada Yang Mulia, sebagaimana fans West Ham melakukannya dengan sangat luar biasa kemarin," cuit Piers Morgan di Twitter.

Pandangan itu disepakati mantan kapten Manchester United Gary Neville. "Saya sepakat, Piers. Olahraga bisa mendemonstrasikan lebih baik daripada kebanyakan respek yang pantas diterima Ratu," balas Neville terhadap cuitan Piers Morgan.

Mantan penyerang Inggris Peter Crouch turut mendukung sentimen itu. Baginya, menunda kompetisi justru menghilangkan kesempatan untuk klub, para pemain, dan suporter memberikan penghormatan ke Ratu Elizabeth II.

"Saya tahu ini cuma pertandingan dan ada hal-hal yang jauh lebih besar, tapi bayangkan semua pertandingan kita tetap berjalan akhir pekan ini," ungkapnya di

Read more on sport.detik.com