Manajer Chelsea Tak Suka Arsenal Disebut 'Set Pieces FC'
Manajer Chelsea Liam Rosenior tidak suka Arsenal dikritik karena cuma jago bikin gol dari bola mati. Menurut Rosenior, itu adalah cara sah untuk menang.
Arsenal lagi melaju kencang di seluruh kompetisi yang diikuti. Di Liga Inggris, Arsenal memuncaki klasemen dengan keunggulan enam poin atas Manchester City dan begitu juga di Liga Champions.
Arsenal juga baru melaju ke Babak Keempat Piala FA dan akan menjalani leg pertama Semifinal Carabao Cup musim ini. Namun, laju Arsenal itu bukannya tanpa sorotan terkait gaya main mereka.
Arsenal dikritik karena kerap mengandalkan bola mati sebagai sumber gol mereka. Yang terbaru, Portsmouth jadi korban saat Arsenal mencetak tiga dari empat golnya lewat skema bola mati.
Padahal Arsenal punya sederet pemain depan berkualitas yang punya statistik gol tidak buruk, sebut saja Bukayo Saka atau Viktor Gyokeres. Chelsea sebagai lawan Arsenal di Carabao Cup tengah pekan ini bisa jadi korban berikutnya.
Terkait senjata utama Arsenal itu, Rosenior selaku manajer Chelsea justru bingung kenapa banyak yang mengkritik. Sebab, Arsenal juga sama bagusnya saat menguasai bola dan bisa mencetak gol dari skema bola hidup.
"Saya tidak tahu mengapa mereka dipanggil 'Set Piece FC' - saya sih gak manggil begitu," kata Rosenior seperti dikutip ESPN.
"Arsenal bagus dalam segala hal. Mereka tim bagus. Saya tidak ingin bicara soal yang lalu-lalu. Anda harus bisa memaksimalkan 1 persen dari kemampuan tim untuk bisa menang dengan segala cara," sambungnya.
"Mereka tim yang bagus juga tanpa bola."


