Madrid Vs Osasuna: Vinicius Hat-trick, El Real Menang Telak 4-0
Real Madrid akhirnya menang lagi setelah menderita kekalahan beruntun. Madrid menggulung Osasuna dengan skor telak 4-0 di lanjutan Liga Spanyol.
Laga Madrid vs Osasuna dihelat di Stadion Santiago Bernabeu pada Sabtu (9/11/2024) malam WIB. Kemenangan El Real ditentukan oleh hat-trick Vinicius Junior dan satu gol dari Jude Bellingham.
Di pertandingan ini Osasuna benar-benar tidak berdaya. Los Rojillos tidak menawarkan apapun usai hanya membuat satu percobaan off target yang terlahir di paruh pertama.
Kemenangan atas Osasuna menandai kebangkitan Real Madrid setelah dikalahkan Barcelona dan AC Milan. Tambahan tiga poin ini, Los Blancos tetap di peringkat kedua klasemen dengan perolehan 27 poin hasil 12 pertandingan. Madrid terpaut enam poin dari Barcelona di puncak yang baru akan bertanding besok (10/11).
Sementara itu Osasuna di peringkat kelima dengan perolehan 21 poin dari 13 laga, sama dengan Villarreal di empat besar yang baru memainkan 11 laga.
Jalannya Pertandingan
Peluang pertama Madrid lahir dari menit kedelapan. Umpan lambung Antonio Ruediger disambut Kylian Mbappe. Namun, sepakan Mbappe masih terlalu lemah sehingga dengan mudah diantisipasi Sergio Herrera.
Sergio Herrera mesti membuat penyelamatan lagi, kali ini dari sepakan jarak jauh Rodrygo. Bola hanya jadi tendangan pojok di sayap kiri.
Di tengah upaya membuka skor, Madrid justru kehilangan dua pemain hanya dalam waktu 10 menit. Pertama Rodrygo lalu Eder Militao yang ditarik keluar akibat cedera.
Kebuntuan Madrid akhirnya terpecah. Di menit ke-34, Vinicius Junior mencetak gol sehingga skor berubah jadi 1-0.
Serbuan Madrid dari sayap kiri diakhiri dengan sebuah umpan dari Jude Bellingham. Vinicius melakukan tusukan, mengecoh pemain lawan, sebelum melakukan