Liverpool Vs MU: Setan Merah Sukses Bikin Klopp Frustrasi
Liverpool mendominasi Manchester United, namun tak berhasil mencetak gol. Juergen Klopp pun frustrasi lini serangnya terbungkam pertahanan disiplin MU.
Liverpool digadang-gadang menang kala menjamu Manchester United di Anfield, Minggu (17/12/2023) malam WIB, dalam lanjutan Liga Inggris. Tuan rumah dalam situasi lebih baik, tengah memimpin klasemen dan baru sekali kalah.
Mereka juga jadi salah satu tim tertajam plus tim dengan pertahanan terbaik menuju pertandingan. Sebaliknya MU begitu inkonsisten, malah baru dihajar Bournemouth 0-3 di Old Trafford.
Jika itu belum cukup menggambarkan MU yang tidak baik-baik saja, tengok catatan selisih golnya. MU yang baru bikin 18 gol punya selisih gol minus tiga. Jumlah gol mereka itu bahkan cuma separuh milik Liverpool.
Tapi toh semua pembicaraan yang mengarah ke kemenangan Liverpool itu terpatahkan di Anfield malam tadi. MU tapi gigih dan disiplin untuk meredam keberingasan lini depan Liverpool, plus terbantu penyelesaian akhir yang kurang prima.
Liverpool menguasai bola sebanyak 68%, melepaskan 34 tembakan dengan delapan yang on target. MU yang mengincar lewat serangan balik punya enam percobaan, hanya satu yang mengarah ke gawang.
Manajer Liverpool Juergen Klopp merasa segala pembicaraan yang menempatkan timnya sebagai unggulan justru membantu MU. 'Setan Merah' kian bertekad untuk meredam dan menyulitkan Liverpool.
"Saya terlalu lama di pekerjaan ini untuk terheran-heran dengan apa yang terjadi hari ini dengan segala kisah yang dibangun menuju laga. Saya memilih mereka dalam posisi lebih baik sih, jadi kita bisa mengadu sepakbola," ungkapnya dilansir Metro.
"Kalau bermain di Premier League melawan tim dengan kualitas seperti Man United dan mereka cuma bertahan, maka hidup jadi