Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • players.bio

Liverpool Ungguli Everton di Babak Pertama

Liverpool dan Everton saling bertemu di Derby Merseyside dalam lanjutan Liga Inggris. Pada paruh pertama, The Reds memimpin 1-0.

Liverpool vs Everton berlangsung di Anfield, Selasa (14/2/2023) dini hari WIB. Pertandingan langsung berjalan seru di awal dengan Everton melepaskan tembakan pada menit keempat lewat Ellis Simms, namun bola berhasil diblok.

Si Merah berupaya keras mengambil kontrol permainan, di sisi lain Everton sangat solid dalam bertahan. Tembakan pertama Liverpool baru hadir di menit kesepuluh lewat Mohamed Salah, namun bola masih diblok lawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tempo permainan perlahan makin tinggi. Duel-duel di lini tengah pun banyak terjadi, yang membuat pertukaran penguasaan bola sangat cepat.

Cody Gakpo gagal memanfaatkan peluang di menit ke-16. Dalam posisi yang sudah bagus, bola sundulan pemain asal Belanda itu melebar sedikit dari target.

Everton nyaris merobek gawang Liverpool di menit ke-36. Bola sundulan dari James Tarkowski yang memanfaatkan umpan sepak pojok hanya membentur tiang.

Liverpool kemudian langsung melancarkan serangan balik cepat. Saat sudah berada di sepertiga akhir pertahanan Everton, Darwin Nunez melepaskan umpan ke tengah kotak penalti, yang kemudian bola disontek Salah untuk menaklukkan kiper Jordan Pickford. 1-0 Liverpool memimpin.

Liverpool masih dalam kendali permainan setelah memimpin. Everton juga sangat agresif dalam melakukan pressing.

Tak ada gol tambahan di sisa waktu babak pertama. Liverpool memimpin 1-0 atas Everton sampai turun minum.

Susunan Pemain:

Liverpool: Alisson; Alexander-Arnold, Matip Gomez, Robertson; Henderson, Fabinho, Bajcetic; Salah, Nunez, Gakpo.

Everton: Pickford; Coleman, Tarkowski, Coady, Mykolenko; Doucoure, Gueye, Onana;

Read more on sport.detik.com
DMCA