Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Liverpool Kecam Nyanyian Fans yang Olok-olok Tragedi Hillsborough

Segelintir fans menyanyikan lagu olok-olok Tragedi Hillsborough dalam laga Liverpool vs Manchester United. The Reds mengecam keras aksi tersebut.

Liverpool menjamu Man Utd di Anfield, Rabu (19/4/2022), dalam lanjutan Premier League. Tim tuan rumah mengakhiri duel dengan kemenangan telak 4-0.

Mohamed Salah menjadi bintang pertandingan lewat sumbangan dua golnya ke gawang MU. Dua gol Liverpool lainnya dicetak Luis Diaz dan Sadio Mane.

Duel Liverpool vs Man Utd dinodai ulah beberapa penggemar tim tamu. Mereka menyanyikan lagu yang membuka luka lama The Reds soal Tragedi Hillsborough.

Beberapa suporter Manchester United menyanyikan 'The Sun was right, you're killers' di tribun dan di luar stadion. Lagu tersebut ditujukan kepada fans Liverpool yang mereka anggap sebagai pelaku Tragedi Hillsborough.

[Gambas:Twitter]

Tragedi Hillsborough merupakan insiden tewasnya 97 fans Liverpool di Stadion Hillsborough pada semifinal Piala FA 1989. Para korban meninggal usai terhimpit akibat membludaknya penonton di tribun berdiri.

Media The Sun menyalahkan para penggemar Liverpool atas Tragedi Hillsborough, sebelum akhirnya meminta maaf atas laporan palsu. Penyelidikan tahun 2016 menyimpulkan Tragedi Hillsborough terjadi akibat keteledoran polisi dalam membuka pintu keluar stadion sebelum pertandingan.

Liverpool mengutuk keras nyanyian dari fans Man Utd yang mengolok-olok Tragedi Hillsborough. Merseyside Merah berharap lagu-lagu seperti itu dihapuskan sepenuhnya dari seluruh pertandingan sepakbola.

"Liverpool FC sedih dengan meningkatnya nyanyian keji baru-baru ini tentang bencana Hillsborough. Kami tahu dampak cercaan menjijikkan ini terhadap keluarga 97 korban, mereka yang selamat, dan semua yang terkait dengan klub ini," begitu isi

Read more on sport.detik.com