Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Kroos Yakin Bellingham Mampu Gendong Timnas Inggris

Semusim bersama Jude Bellingham, Toni Kroos sudah cukup melihat kematangan rekan setimnya di Real Madrid itu. Menggendong timnas Inggris bukanlah masalah.

Bellingham langsung bersinar di Real Madrid meski baru bergabung di musim panas tahun lalu. Tengok saja catatannya: 23 gol dan 13 assist dari 42 penampilan di seluruh ajang.

Ia langsung memberikan pengaruh besar ke Madrid dan itu membuahkan trofi LaLiga, Liga Champions, serta Piala Super Spanyol. Sebagai anak baru, Bellingham tak canggung meski harus masuk ke tengah-tengah Toni Kroos, Luka Modric, Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, hingga Federico Valverde.

Suksesnya di Madrid itu pula yang bikin Bellingham menanggung harapan lebih besar di timnas Inggris. Ia dianggap sebagai representasi generasi emas baru The Three Lions bersama Phil Foden, Bukayo Saka, Declan Rice, dan Cole Palmer.

Pengalaman juara membuatnya otomatis menjadi salah satu sosok pemimpin di tim meski bukan kapten. Apalagi ia digadang-gadang menjadi motor permainan, sehingga menjadi tumpuan publik Inggris untuk mengakhiri puasa gelar di turnamen mayor sejak 1966.

"Saya sudah semusim bersama Jude dan sempat harus bertanya berapa usianya yang sebenarnya. Dia 20 tahun tapi, khususnya di luar lapangan, dia terasa agak lebih dewasa dari usianya," kata Kroos dikutip Metro.

"Harapan yang begitu besar di pundaknya sudah mengungkapkannya sendiri. Di Real, pada beberapa pekan pertama, dia langsung menentukan buat kami. Dan saya tak merasa dia mengalami masalah apapun seiring perannya di tim meningkat."

"Harapan-harapan yang diletakkan padanya itu sudah mengungkap bagaimana dia. Saya rasa dia adalah sosok yang bisa mengatasi tekanan ini. Karakter ini, di usia baru 20 tahun, tidak ada masalah untuknya

Read more on sport.detik.com