Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • players.bio

Kata-kata Cucurella Usai Maresca Pilih Tinggalkan Chelsea

Enzo Maresca memilih meninggalkan Chelsea di tengah jalan. Bek sayap The Blues, Marc Cucurella, mengirim kata-kata untuk sang manajer.

Chelsea dan Maresca resmi pisah jalan di hari pertama tahun 2026. Manajer Italia itu cabut meski baru 18 bulan melatih Si Biru.

Hubungan yang retak dengan pemilik dikabarkan jadi alasan kuat Maresca meninggalkan Chelsea. Meski bisa membawa klub kembali ke Liga Champions dan memberi dua trofi musim lalu, manajer asal Italia itu tak kerasan lagi di klub.

Usai perpisahan itu, Cucurella langsung menyampaikan salam perpisahannya. Bek asal Spanyol itu berterima kasih ke Maresca, seraya mendoakan yang terbaik.

"Terima kasih atas segalanya tuan, juga untuk staf anda. Atas kinerja dan kepercayaan sejak hari pertama, dan juga semua memori," tulis Cucurella di Instagram, yang mengunggah foto kebersamaannya dengan Enzo Maresca di Chelsea.

"Berharap yang terbaik untuk anda ke depannya. Semoga beruntung, bos!" lanjut bek kiri Chelsea itu.

Cucurella memang menanjak sejak dilatih Maresca. Ia berperan penting dalam taktik sang manajer, yang membuatnya bisa menjadi bagian penting dalam sukses merengkuh titel Conference League dan Piala Dunia Antarklub 2025 lalu.

Enzo Maresca cabut di tengah performa Chelsea yang sedianya juga menurun. Sepanjang Desember, Cole Palmer dkk cuma menang sekali di Liga Inggris dari 6 penampilan, dengan sisanya dua kali kalah dan 3 kali imbang.

Read more on sport.detik.com
DMCA