Karena Slot Masih Butuh Robertson
Andy Robertson dikabarkan tidak jadi pindah ke Tottenham Hotspur. Ternyata manajer Liverpool Arne Slot masih membutuhkan Robertson.
Robertson sebelumnya disebut tinggal selangkah menuju klub London Utara itu dengan banderol 5 juta paun. Liverpool tidak mau kehilangan Robertson cuma-cuma ketika kontraknya habis musim panas nanti.
Sementara, Robertson butuh jam terbang lebih banyak demi menjaga fisik jelang Piala Dunia 2026. Di tengah negosiasi itu, Liverpool juga menghubungi AS Roma untuk memulangkan Kostas Tsimikas.
Namun, Roma tidak bisa menemukan penggantinya sehingga tidak mengizinkan Tsimikas dikembalikan. Itulah mengapa Liverpool langsung menghentikan proses negosiasi dengan Tottenham dan membuat masa depan Robertson terkatung-katung.
Kabarnya, Robertson kesal dengan keputusan Liverpool yang membatalkan proses negosiasi itu. Meski demikian, Liverpool punya alasan kuat mengapa menahan Robertson.
Sebab Liverpool lagi krisis pemain di lini belakang setelah cedera Conor Bradley dan Giovani Leoni. Belum lagi Liverpool cuma punya Milos Kerkez sebagai opsi bek kiri jika Robertson pergi.
Sementara, Liverpool masih berkompetisi di tiga ajang dan butuh pemain sebanyak-banyaknya.
"Saya rasa saya butuh pemain saya sebanyak-banyaknya. Saya berpikir untuk memainkan Robbo di babak pertama, untuk memastikan Milos tetap fit sampai akhir musim karena skuad yang ada ini harus memainkan banyak pertandingan," ujar Slot seperti dikutip TeamTalk.
"Saya harus pintar-pintar mengatur pemain juga, karena kami tidak mau ada yang cedera lagi."


