Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Juventus Vs Freiburg: Grifo Reuni dengan Rekannya di Timnas Italia

Pilar Freiburg Vincenzo Grifo tak sabar menantikan duel dengan Juventus. Ia berpeluang bereuni dengan rekan-rekannya di Timnas Italia pada laga nanti.

Undian babak 16 besar Liga Europa telah tuntas dilangsungkan di markas UEFA di Nyon, Swiss, pada Jumat (24/2) malam WIB. Salah satu hasil undian mempertemukan Freiburg dengan Juventus.

Freiburg melaju ke 16 besar usai menjadi juara di Grup G. Sementara, Juventus harus menjalani play-off untuk ke 16 besar usai terlempar dari Liga Champions. Mereka mengalahkan Nantes di play-off dengan agregat 4-1.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Juventus akan bertindak sebagai tuan rumah lebih dulu di leg pertama pada 9 Maret. Sepekan berselang giliran Bianconeri bertandang ke markas Freiburg pada leg kedua pada 16 Maret.

Pilar Freiburg, Vicenzo Grifo, menantikan duel dengan Juventus. Ia Menyebut Bianconeri adalah tim besar. Ia berpeluang bertemu dengan rekan-rekannya di timnas Italia pada laga nanti.

Grifo yang lahir di Jerman punya darah Italia dan memilih membela Gli Azzuri. Ia telah memiliki delapan caps untuk Italia.

Di Juventus ada saat ini ada nama Federico Gatti, Leonardo Bonucci, dan Fabio Miretti yang berada di skuad Italia di laga terakhir melawan Austria bersama Grifo. Selain itu ada juga Matti De Sciglio, Nicolo Fagioli, Manuel Locatelli hingga Moise Kean penggawa Juventus yang pernah berseragam La Nazionale.

"Juventus adalah tim yang fantastis, dengan banyak pemain bertalenta dan stadion yang fantastis," kata Grifo dalam wawancara dengan halaman Facebook Freiburg.

"Seseorang selalu bermimpi menghadapi tim-tim ini. Yang jelas, saya senang bisa bereuni kembali dengan beberapa rekan setim saya di timnas. Kami akan pergi ke sana dengan motivasi besar," ungkapnya.

Read more on sport.detik.com