Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Jay Idzes ke Final Playoff, Indonesia Berpeluang Tambah Wakil di Serie A

Jay Idzes dkk ke final play-off Serie B, usai Venezia mengalahkan Palermo di semifinal. Indonesia berpeluang menambah wakilnya di pentas Serie A musim depan.

Venezia mengatasi perlawanan Palermo di semifinal play-off Serie B untuk promosi ke Serie A 2024/2025. Bertanding dua leg, I Lagunari unggul agregat 3-1.

Setelah menang 1-0 pada leg pertama di markas Palermo, Venezia kembali menang 2-1 di kandangnya, Sabtu (25/5/2024) dini hari WIB. Bek Indonesia, Jay Idzez, main penuh di laga itu dan membantu meraih kemenangan timnya, yang mendekatkan Venezia ke pentas Serie A musim depan.

Venezia tinggal menunggu pemenang antara Catanzaro vs Cremonese di final play-off Serie B. Pada leg pertama, kedua masih imbang 2-2, dan leg kedua akan digelar pada Minggu (26/5) dini hari WIB.

Jika Venezia menang di final play-off Serie B, maka wakil Indonesia bakal bertambah di Serie A musim depan. Selain Jay Idzes, sudah ada Como 1907 yang sudah lebih dulu promosi ke Liga Italia 2024/2025.

Como 1907 sendiri merupakan tim yang dimiliki keluarga pengusaha Indonesia, Hartono Bersaudara. Bos Djarum itu pemilik klub sejak 2019 itu.

Como lolos ke Serie A 2024/2025 usai finis kedua di Serie B 2023/2024. Kini, Venezia berpeluang mendampinginya ke pentas tertinggi di Italia musim depan.

Final playoff promosi Serie A sendiri akan digelar pada 31 Mei dan 3 Juni mendatang. Apakah Jay Idzes bersama Venezia bisa ke Liga Italia musim depan?

Read more on sport.detik.com