Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Jay Idzes Kapten Baru Timnas Indonesia? Ketua BTN Beri Penjelasan

Jay Idzes dikabarkan menjadi kapten baru Timnas Indonesia untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde Ketiga di markas Arab Saudi. Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji memberi penjelasan.

Kabar Jay Idzes menjadi kapten muncul saat sesi konferensi pers sebelum laga pada hari Rabu (4/9/2024) waktu Arab Saudi. Ada Media Officer setempat yang memandu jalannya konferensi pers dan menyebut Jay Idzes sebagai kapten Skuad Garuda.

Namun, Ketua BTN Sumardji menyebut bahwa saat ini belum ada keputusan resmi dari tim perihal ban kapten Timnas Indonesia saat dijamu Arab Saudi. Keputusan akan baru akan diambil beberapa jam sebelum tim bertanding pada pukul 21.00 waktu Arab Saudi.

"Penunjukan kapten tim baru nanti pukul 17.20 (waktu setempat) saat meeting tim," kata Sumardji saat dihubungi detikSport.

"Coach STY (Shin Tae-yong) belum infokan ke saya. Dan sesuai tradisi di tim untuk kapten baru, disampaikan di meeting terakhir pukul 17.20 nanti," ujarnya menambahkan.

Ada kemungkinan bahwa pada saat jumpa pers di tengah pekan, media officer setempat sudah lebih dulu mendapatkan informasi dari pihak tim Indonesia bahwa Jay Idzes yang akan menjadi kapten Timnas Indonesia saat dijamu Arab Saudi.

Di sisi lain bisa pula itu hanya asumsinya saat melihat Jay mendampingi Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers, mengingat hal semacam itu biasa dilakukan oleh pemain yang memegang ban kapten timnas.

Timnas Indonesia akan dijamu Arab Saudi pada matchday pertama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga ini akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9/2024), dinihari WIB.

Read more on sport.detik.com