Italia Bersiap untuk Laga Keras Lawan Irlandia Utara
Italia terundi bertemu Irlandia Utara di semifinal play-off Piala Dunia 2026. Pelatih Italia Gennaro Gattuso mengantisipasi laga keras.
Italia akan bertemu Irlandia Utara pada semifinal play-off Piala Dunia 2026. Laga itu akan berlangsung pada 26 Maret 2026 mendatang.
Di atas kertas Italia lebih diunggulkan. Tapi Gli Azzurri punya tekanan besar karena gagal melewati babak play-off di dua Piala Dunia terakhir, sehingga absen dari putaran final.
Irlandia Utara tak punya nama-nama besar di skuadnya, dengan Conor Bradley bisa dianggap sebagai pemain paling top. Akan tetapi Gattuso lebih khawatir dengan etos kerja dan kekuatan fisik mereka.
"Ini tim yang sangat mengandalkan fisik, mereka juga pantang menyerah. Kami harus menghadapinya," ujarnya dikutip Football Italia.
"Saya sudah bilang selama tiga bulan, kami tahu bawa kami mesti melewati play-off. Kami tahu sejak awal bahwa jalan kami harus lebih baik. Kami melihat ke depan dengan percaya diri," imbuhnya.
Italia di sisi lain punya problem mentalitas, yang bagi Gattuso menutup kualitas teknik dan taktik. Kekalahan telak 1-4 dari Norwegia pada laga terakhir grup di fase kualifikasi menunjukkan kolapsnya mental Italia.
"Masalahnya itu bukan taktik. Setiap sistem punya pro dan kontranya masing-masing. Sekarang ini kami harus memperbaiki kerapuhan kami," sambung Gattuso.
"Karena kami sudah membuktikan kalau kami melakukan segala sesuatunya dengan benar, kami kompetitif. Tentu Anda bisa saja melakukan kesalahan seperti yang kami lakukan beberapa malam kemarin, tapi memperbaiki aspek ini jadi prioritas saya."
"Akan ada waktu untuk memikirkan sistem permainan. Kami akan mempelajari Irlandia Utara sebaik mungkin."


