Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Indonesia Vs Filipina: Adrian Ugelvik Diduga Gegar Otak Ringan

Pelatih Filipina Tom Saintfiet mengungkapkan bahwa bek Adrian Ugelvik diduga mengalami gegar otak ringan usai berbenturan dengan Ernando Ari Sutaryadi.

Ugelvik dibawa ambulans di tengah pertandingan melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). Ia jatuh dengan wajahnya menghantam tanah setelah berduel udara dengan Ernando.

Hal itu bermula dari situasi tendangan bebas. Ernando yang keluar dari sarangnya berupaya menggapai bola, namun pada prosesnya siku kiper Persebaya itu menghantam kepala Ugelvik yang kemudian jatuh.

Pemain 22 tahun itu mendapat perawatan di atas lapangan selama sekitar lima menit sampai akhirnya diangkut ke ambulans. Seluruh pemain dari kedua tim kemudian menutup proses perawatan Ugelvik.

"Saya sudah bicara dengan doktor, ada benturan di kepala, dan sekarang dokter tim kami sudah ke rumah sakit," kata Tom dalam jumpa pers seusai laga.

"Memang belum ada sebab pasti soal kondisi pemain, tetapi dugaan saya memang ada gegar otak ringan. Cuma kami sekarang masih menunggu kabar dari rumah sakit soal pastinya kondisi pemain kami itu."

Adapun Filipina akhirnya kalah 0-2 dari Indonesia. Gol-gol Garuda dicetak lewat tembakan jarak jauh Thom Haye dan sundulan Rizky Ridho.

Kemenangan itu memastikan langkah Indonesia ke ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia mengumpulkan 10 poin sehingga mengunci posisi runner-up Grup F.

Read more on sport.detik.com