Players.bio is a large online platform sharing the best live coverage of your favourite sports: Football, Golf, Rugby, Cricket, F1, Boxing, NFL, NBA, plus the latest sports news, transfers & scores. Exclusive interviews, fresh photos and videos, breaking news. Stay tuned to know everything you wish about your favorite stars 24/7. Check our daily updates and make sure you don't miss anything about celebrities' lives.

Contacts

  • Owner: SNOWLAND s.r.o.
  • Registration certificate 06691200
  • 16200, Na okraji 381/41, Veleslavín, 162 00 Praha 6
  • Czech Republic

Hasil Indonesia Open 2022: Viktor Axelsen Juara Lagi di Istora

Viktor Axelsen menjuarai Indonesia Open 2022. Pemain Denmark itu menang melawan Zhao Jun Peng dengan skor 21-9 dan 21-10.

Dalam pertandingan di Istora, Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022) sore WIB, Axelsen mampu dengan mudah mengatasi permainan Jun Peng pada gim pertama. Pemain Denmark itu unggul 11-2 dalam waktu bertanding selama tujuh menit saja pada interval pertama.

Axelsen terus mendominasi pertandingan. Gim pertama selesai dengan margin 12 poin, skor akhirnya 21-9. Pukulan Jun Peng yang gagal menyeberang net membuahkan poin yang memastikan kemenangan Axelsen pada gim pertama.

Gim kedua berjalan, Axelsen belum menemui kesulitan bermain melawan Jun Peng. Dia meraih enam poin beruntun. Dominasi Axelsen terus berlanjut sampai interval gim kedua, dia unggul dengan skor 11-5.

Selepas mengelap keringat, Axelsen tak terkejar lagi. Tunggal putra nomor satu dunia itu mampu menjadi juara setelah merebut gim kedua dengan skor 21-10.

Dengan kemenangan ini, Axelsen mampu meraih dua gelar dalam tur di Indonesia. Sebelumnya, unggulan pertama asal Denmark itu mampu menjadi juara pada ajang Indonesia Masters, dia juga meraih gelar juara Indonesia Open tahun lalu.

Di ajang Indonesia Masters 2022, Axelsen mampu mengalahkan tunggal putra Hong Kong, Angus Ng Ka-long. Pada pekan lalu, dia menang 21-13 dan 21-9.

Indonesia Open 2022 masih menyisakan satu laga lagi. Final ganda putra menyajikan Choi Sol Gyu/Kim Won Ho melawa Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.

Read more on sport.detik.com