Hasil China Masters 2023: Hendra/Ahsan Lewati Babak Pertama
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke babak kedua China Masters 2023. The Daddies mengalahkan Christo Popov/ Toma Junior Popov 21-11 dan 21-19.
Bertanding di Shenzhen Bay Gymnasium, Rabu (22/11/2023), Hendra/Ahsan merebut gim pertama. Mereka tertahan sampai kedudukan 5-5, lalu terus unggul dari pasangan Prancis itu. The Daddies akhirnya menang dengan skor 21-11.
Hendra/Ahsan menjalani pertandingan yang lebih ketat pada gim kedua. Sempat unggul 12-16, skor kemudian menipis menjadi 13-12.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kedudukan kembali imbang saat skor 16-16, Hendra/Ahsan kembali unggul setelah menambah poin menjadi 17-16, tapi skor masih ketat sampai 18-18.
Popov bersaudara akhirnya berbalik unggul saat skor 19-18, tapi The Daddies bisa menyamakan kedudukan 19-19. Pada sisa gim, Hendra/Ahsan mampu meraih poin tambahan untuk memastikan kemenangan 21-19 dalam durasi 30 menit.
Pada babak kedua, Liang Wei Keng/WangChang. Pasangan China itu mengalahkan ganda putra Thailand, Supak Jomkoh/Kittinuping Kedren, dua gim langsung 21-16 dan 21-16.